Shibuya on Prambors 102 FM
Setiap Hari Minggu
Mulai 11.00 - 14.00
SMS :
9123
Format :
p2(spasi)nama(spasi)umur(spasi)isi pesan
PHONE : (024)8310307

Tracklist 14 Oktober 2008

o1.Base Ball Bear - Aishiteru
o2.Bugy Craxone - come on
o3.Nico Touches the Wall - Broken Youth
o4.immi - Love song
o5.Utada Hikaru - First Love
o6.Rythem - Harmonia
o7.Toshinobu Kubota - Lalala Love Song
o8.V6 - Change The World
o9.ayaka - okaeri
1o.News - Happy Birthday
11.Yui - Happy Birthday To You You
12.Ai Otsuka - Birthday Song
13.Chatmonchy - Shangrila
14.L'Arc~en~Ciel - Shine
15.Kat-tun - Keep the Faith
16.YMCK - Yume no naka e



Okeh, review tracklist dulu ya,
Kita mulai dari artis-artis Underrated, yahh, boleh dibilang cukup jarang dikenal oleh kawula muda di Semarang, terutama Indonesia, sebut saja Bugy Craxone, NICO, ato immi, walaupun hitungannya underrated, tapi musiknya layak didengar loh, gak kalah ama artis yang itu-itu aja.
Lalu, kita selipin lagu-lagu nostalgia buat para om dan tante yang cukup berumur, hehehe, liat aja Toshinobu Kubota, V6, sampe Utada Hikaru yang First Love!!!
Seterusnya kita isi dengan 3 lagu Ulang Tahun khusus buat Prambors yang baru saja berulang tahun 10 Oktober kemaren.hehehehe, cukup adil kan?

Siaran kali ini kita ditemani oleh Age, karena Wulan lagi banyak tugas dan berhalangan. Karena siaran debut, jadinya kita agak bingung harus ngapain, mau ngomongin apa, dan Age pun stress sendiri, kasian kau nak..
Untunglah ada Gema!! Our Savior...^^
Dan diputuskan untuk membaca SMS secara lengkap diselingi obrolan yang gak mutu seperti biasanya.
Semoga kalian tidak tersiksa mendengarnya...

***

Sekilas Berita

Leah Dizon MBA!!

Pada hari Rabu, 15 Oktober, Leah Dizon (22) mengadakan konferensi pers yang membahas tentang pernikahannya yang tiba-tiba pada minggu lalu (Jum'at, 10 Oktober). Leah Dizon pun akhirnya mengungkapkan identitas sang suami, seorang stylist berusia 29 tahun bernama Bun (nickname). Seorang laki-laki yang menyerupai Johnny Deep, dengan ciri khas topi hitam dan jenggot. Sangat terkenal di dunia hiburan karena sering bekerja sama dengan perusahaan dan artis terkenal, seperti Kobe Collection dan BoA.
Keduanya bertemu pada bulan Januari, ketika Bun bertindak sebagai pengarah gaya untuk video klip Dizon yang berjudul Love Paradox. Mereka mulai berkencan dan akhirnya diketahui bahwa Dizon telah hamil 4 bulan.
Selain dikenal atas keahliannya dalam menata gaya, Bun juga dikenal sebagai playboy bereputasi, dan sering dihubungkan dengan banyak penyanyi, aktris dan talento terkenal. Pada konfrensi pers, Dizon mengatakan bahwa dia lebih tertarik ke cara pikir secara alamiah dibandingkan ke penampilan dan wajahnya. Bun juga menjawab dengan jawaban yang sama, dan menganggap (maaf) pantat Dizon sebagai "big peach".
Dizon kemudian memberikan pendapatnya tentang anak-anak, Dizon menginginkan 2 atau 3 orang, dengan 1 laki-laki dan 1 perempuan.
Sebagai pasangan baru, keduanya telah tinggal bersama, dan karena Dizon berkewarganegaraan Amerika, tampaknya akan dibutuhkan banyak dokumen yang harus diurus keduanya. Sementara Dizon beristirahat dari pekerjaannya untuk mempersiapkan kelahiran anaknya nanti, walaupun kapan Dizon akan kembali masih belum dijadwalkan.
Selain itu, Leah Dizon juga akan merilis DVD konser pertamanya pada 10 Desember, berjudul Live Tour 2008 Communication!!!

Angela Aki dan Bob Dylan

Angela Aki akan mengisi theme song untuk sebuah film arahan Michael Arias yang berjudul Heaven's Door yang akan tayang pada bulan Februari tahun depan. Film ini dibintangi oleh Tomoya Nagase dan Mayuko Fukuda dan merupakan remake dari film Jerman pada tahun 1997 yang berjudul Knockin on Heaven's Door. Dan Angela Aki akan membawakan lagu yang berjudul sama dengan judul film tersebut dan merupakan cover dari Bob Dylan yang merupakan inspirasi dari film tersebut.
Pada versi Angela Aki, akan terdapat lirik berbahasa Jepang dan dikatakan lebih bernuansa 'hidup' daripada 'mati'
Belum ada keputusan apakah akan dirilis dalam bentuk single atau tidak.

Eric Martin dan lagu Jepang
Vokalis band Mr.Big (yang bubar pada 2002), Eric Martin akan merilis album berbahasa Inggris yang meng-kover lagu-lagu Jepang yang aslinya dibawakan oleh vokalis wanita. Proyek ini mirip dengan yang dilakukan oleh Hideaki Tokunaga (VOCALIST), sedangkan Eric Martin memberi judul albumnya MR.VOCALIST.
Sejak bubarnya Mr.Big, Eric Martin lebih sering terlibat dengan banyak proyek musik. Diantaranya bersama Tak Matsumoto Group (termasuk Tak Matsumoto -member B'z), lalu band Scrap Metal. Setelah sibuk dengan urusan keluarga, kedua anak kembarnya memasuki umur 4 tahun, Eric Martin akhirnya memutuskan untuk fokus kembali ke dunia musik.
Karena Mr.Big cukup populer di Jepang, Eric Martin pun memilih Jepang untuk memulai 'kembali'-nya ke dunia musik dengan merilis album MR VOCALIST.
Album ini direkam di San Fransisco dan Tokyo, dan berisikan diantaranya Hanamizuki (aslinya oleh Yo Hitoto), PRIDE (Miki Imai). Dan dijadwalkan rilis pada 26 November.

Anna Tsuchiya dan Resident Evil

Di event Tokyo Game Show, Anna Tsuchiya mengumumkan bahwa dirinya akan mengisi soundtrack Resident Evil : Degeneration (di Jepang dikenal dengan Biohazard : Degeneration). Lagu yang akan dibawakan berjudul Guilty.
Guilty sendiri tidak akan dimasukkan dalam album terbaru Anna yang akan beredar akhir bulan ini, dan belum ada keterangan lebih lanjut mengenai perilisan lagu ini.

NHK dan Yui Aragaki

Pada 18 Oktober kemarin, NHK menyiarkan acara dokumenter spesial yang mengulas aktris Yui Aragaki, yang difokuskan pada karir musiknya yang baru saja dimulai tahun lalu. Syuting film ini sendiri diambil dalam jangka waktu setahun, dimulai sejak rekaman pertama hingga konser pertamanya di Nippon Budokan.
Acaranya sendiri memperlihatkan Yui dan tantangan yang dihadapinya selama bernyanyi.

Hideaki Takizawa dan single drama musikal

Hideaki Takizawa akan merilis CD solo pertamanya tahun depan sehubungan dengan perannya di Shinshun Takizawa Kakumei yang akan dipentaskan di Imperial Garden Theater pada 1 hingga 27 Januari mendatang.
Shinshun Takizawa Kakumei sendiri merupakan drama musikal yang terbagi menjadi 2 bagian, menggabungkan legenda Jepang seperti Urashima Taro dan legenda lainnya. Takky disebutkan akan berperan sebagai kakek berusia 80 tahun.

Koda Kumi dan Acara Radio

Program Radio populer OH MY RADIO! yang menampilkan Kimura Kaela sebagai tamu sepanjang September ini akan dilanjutkan dengan Koda Kumi pada bulan Oktober. Koda Kumi sendiri telah menjadi host secara regular di stasiun radio di Hokkaido, tapi ini pertama kalinya memandu acara di stasiun radio Tokyo.
"Aku ingin membawakan acara yang bisa dinikmati para pendengar, dan menjadi diriku yang sesungguhnya" kata Koda Kumi. Acara ini dimulai pada hari Selasa, 7 Oktober yang lalu.

Perfume dan Single baru

Perfume akan merilis single baru Dream Fighter pada 19 November mendatang. Single ini merupakan single major ke-8 mereka. Selain itu, mereka juga telah merilis DVD live mereka di Tokyo pada bulan Mei dan Juni lalu. DVD ini dirilis 15 Oktober, berjudul Perfume First Tour GAME.
Dan mereka akan tampil di Nippon Budoukan pada 6 dan 7 November mendatang.
Pic : Cover DVD GAME

Plastic Tree dan penampilan Akustik

Baru saja merilis album Utsusemi pada 24 September lalu, mereka akan mengadakan penampilan kecil-kecilan secara akustik untuk mempromosikan album tersebut.
Penampilan itu akan diadakan di Like An Edison, sebuah toko CD yang menjual aliran rock, major, indies, dan juga visual kei. Like An Edison juga menjadi tempat populer untuk mengadakan event promosi sebuah band saat merilis album atau single baru.
Pada 30 November, toko ini akan menjadi sponsor live akustik Plastic Tree di La Foret, Harajuku.
Tiket hanya tersedia bagi yang membeli album Utsusemi edisi terbatas di Like An Edison.

AAA dan Ulang Tahun ke-3

Telah 3 Tahun AAA berkarir di dunia musik, mereka telah merilis 18 single, dan 3 album, belum termasuk album remix. Dalam merayakan keberhasilan mereka selama 3 tahun, mereka mengadakan konser 2 hari berturut-turut di Budoukan pada 22 dan 23 September yang lalu.
Dan pada bulan Oktober, Kansai Television Network akan menayangkan dorama spesial yang menampilkan seluruh member AAA berjudul Mirai Seiki Shakespeare.

Eternally dan Dorama

Lagu Utada Hikaru yang dirilis pada 2001 yang lalu, Eternally (dimuat di album Distance) akan direkam dan diremix ulang menjadi lagu baru khusus untuk dorama baru Innocent Love (Maki Horikita, Kitagawa Yuujin) yang akan tayang 20 Oktober. Judulnya sendiri pun berubah menjadi Eternally -Drama Mix-
Versi baru ini baru tersedia untuk didownload lewat handphone Jepang, dan belum ada keterangan mengenai perilisan singlenya.
Pic : Cover Distance

Vidoll dan Last Indies Live
Akan segera menjadi band major, Vidoll akan mengadakan Final Indies Live (Konser terakhir sebagai band Indies) pada bulan Desember di Tokyo.
Band ini terbentuk sejak 2002 yang lalu, dan Rame sebagai leader mereka. Pada 2003, mereka bergabung dengan label indies yang terkenal, UNDER CODE PRODUCTION. Sempat mengalami pergantian personel beberapa kali. Di tahun 2006 akhirnya mereka 'lulus' dari UNDER CODE dan bergabung dengan label indies yang lain. Hingga pada 2007 mereka pun tampil di Amerika.
Last Indies Live mereka akan diadakan pada 19 Desember di C.C. Lemon Hall Tokyo, dengan harga tiket 4500 yen.

Shiina Ringo dan ulang tahun ke-30

Dalam perayaan 10 tahun bermusik, Shiina Ringo telah merilis sebuah album, single dan DVD spesial pada tahun ini. Tapi, ada sesuatu yang juga dirayakan pada tahun ini, Shiina Ringo akan berusia 30 tahun. Dan untuk merayakannya, dia akan merilis 2 spesial box yang dirancang sebagai hadiah untuk fansnya.
Akan ada 4 CD yang direkam ulang, dan merupakan versi baru dari 3 albumnya, dengan lagu tambahan tentunya.
Beberapa single yang direkam ulang antara lain, Muzai Moratorium, Koufukuron, Shouzou Strip, Mayonaka wa Junketsu, Karuku Semen Kuri no Hana dan Kuki-Stem-, sedangkan CD ke-4 adalah single Ringo no Uta.
DVD-nya akan memuat keseluruhan video yang telah dirilis, ditambah screen saver spesial, booklet, cover artwork, dan banyak bonus lainnya dalam Box spesial yang akan dirilis pada 25 November mendatang.
Pic : Box set Shiina Ringo

BoA dan rilisan Amerika

BoA akan menjadi artis wanita Korea pertama yang masuk ke pasar musik Amerika. Melalui debut Eat You Up yang dijadwalkan akan dirilis di Amerika pada 21 Oktober.
Lagu ini akan dirilis di Jepang pada 22 Oktober. Dan bagi penggemar di Amerika, kini bisa menikmati lagu-lagu BoA melalui iTunes, Amazon, AOL, Emusic dan Myspace, juga bisa mendownload melalui handphone bagi pengguna provider AT&T atau T-mobile.
Pic : Cover Eat You Up

L'Arc~en~Ciel dan lagu natal

Laruku memang sedang hiatus (vakum) hingga 2011 mendatang, tapi mereka telah mengumumkan akan merilis ulang Hurry X'Mas ada 26 November mendatang. Single ini dirilis ulang karena banyaknya permintaan fans.
Single ini tidak hanya dirilis ulang, tapi juga akan beserta DVD yang dikemas khusus dan tidak lupa beberapa bonus disertakan.
Jangan lupa single ini juga terbatas.
Pic : Cover Hurry X'Mas

abingdon boys school dan PSP

Setelah merilis DVD konser pertama mereka pada bulan Juli, lagu baru mereka JAP akan digunakan untuk lagu tema game PSP yang berjudul Sengoku BASARA Battle Heroes.
Lagu mereka Blade Chord juga pernah digunakan untuk video game Sengoku BASARA 2 Eiyuu Gaiden Heroes pada bulan Desember 2007.
Belum ada keterangan kapan single JAP akan dirilis.

Event Spesial UROBOROS dibatalkan

Melalui situs resminya Dir en grey membatalkan event spesial UROBOROS yang dijadwalkan pada 18 Oktober. Event ini hanya terbuka bagi yang membeli single GLASS SKIN edisi terbatas, dan rencananya akan mendengarkan secara khusus lagu-lagu di album UROBOROS sebelum dirilis bulan depan.
Tidak ada penjelasan sebab pembatalan event ini, yang tertulis di situs resminya hanyalah permintaan maaf dari pihak Dir en grey.
Pic : Cover UROBOROS

alice nine dan album baru

Pada 19 Desember, alice nine. akan mengadakan konser di NHK Hall Tokyo berjudul Crossing of Supernova, dengan tiket seharga 5250 yen. Dilanjutkan pada 14 Januari, mereka akan merilis album baru, VANDALIZE. Belum ada informasi lebih lanjut mengenai rilisan ini.

blog comments powered by Disqus